Tingkatkan permainan dengan tips Mobile Legends ini

Perlu waktu dan kesabaran untuk menguasai Mobile Legends sepenuhnya, tapi saran ini akan membantumu mendapatkan keuntungan sebanyak mungkin di tahap awal. Baca terus tips tentang cara mulai bermain Mobile Legends, mulai dari pemilihan hero sampai tips dan strategi dalam game yang akan memberimu keunggulan dalam beberapa match pertama.

Pelajari hero yang ada di hadapanmu

Ada banyak hero di Mobile Legends. Tapi, di tahap awal, tidak semua hero ini akan tersedia untukmu. Manfaatkan ini dengan memakai hero yang tersedia untukmu. Coba-coba mereka, lihat penetapan lane terbaik untuk mereka dan alasannya, dan cari tahu jenis yang paling kamu suka. Setelah memahaminya, kamu akan tahu hero mana yang harus kamu kejar jika sudah tiba waktunya untuk mendapatkan hero lain.

Tetaplah di lane kamu

Kamu sebaiknya memilih hero yang disarankan untuk lane tertentu. Hero didesain untuk ada dalam kondisi terbaiknya saat dipakai di lane yang disarankan oleh game. Gunakan pemilihan ini sebagai kesempatan untuk mempelajari setiap peran yang berbeda dan apa yang membuatnya unik. Dari sana, pilih peran yang ingin kamu fokuskan, dan pakai hero untuknya sampai kamu siap mencoba peran yang lain.

Jangan lupakan peralatan

Selama match, kamu mungkin melihat dua opsi peralatan akan muncul di pojok kanan atas layar. Peralatan itu adalah buff penting untuk karaktermu yang efeknya berakumulasi selama permainan, dan itu sangat penting untuk meraih kemenangan. Pahami pilihan peralatan yang muncul untuk heromu, dan tentukan pilihanmu sesegera mungkin untuk mendapatkan manfaatnya semaksimal mungkin.

Pelajari seni jungling

Bermain di salah satu dari tiga lane mengajarkanmu tentang kesabaran, waktu, dan pengendalian diri. Di sisi lain, Jungling memungkinkanmu menghadapi para monster yang memenuhi area tengah. Mengumpulkan kill di area jungle sangat menguntungkan bagi tim, sehingga belajar peran ini akan manis hasilnya. Namun, kamu juga harus tahu kapan kamu bisa menantang monster tertentu selama match.

Jangan memainkan Ranked terlalu awal

Kamu baru akan melihat mode Ranked setelah mencapai Level 6. Aturannya memang begitu; pemain baru yang memasuki mode ranked tanpa memainkan beberapa match Classic berarti mencari kekalahan. Bahkan setelah kamu mencapai Level 6 dan membuka Ranked, tidak ada alasan untuk langsung terjun. Asah keterampilan, dan saat Mode Classic tidak lagi menawarkan tantangan seperti sebelumnya, bukalah Ranked.
Mobile Legends: Bang Bang
Moonton
Pembelian dlm aplikasi
4,1
35,4 jt ulasan
500 jt+
Hasil download
Rating konten
Remaja