COVID-19 DAN PSIKOSOSIAL MASYARAKAT DI MASA PANDEMI

· ·
· Penerbit NEM
4,4
7 anmeldelser
E-bog
84
Sider

Om denne e-bog

Buku yang berjudul “Covid-19 dan Psikososial Masyarakat di Masa Pandemi” ini disusun oleh Ayu Dwi Putri Rusman, SKM, MPH., Fitriani Umar, SKM, M.Kes., Makhrajani Majid, SKM, M.Kes. yang merupakan ahli dalam bidang kesehatan masyarakat.

Buku ini berisi informasi mengenai Covid-19, dimulai dari epidemiologi, etiologi, penularan, faktor risiko, manifestasi klinis, diagnosis, tata laksana, pemeriksaan dan pencegahan Covid-19. Selain itu, buku ini juga berisi informasi mengenai psikososial masyarakat, seperti pengertian psikososial, ciri-ciri gangguan psikosial, psikososial masyarakat di masa pandemi Covid-19, psikososial yang ditinjau dari berbagai aspek (ekonomi, agama, pekerjaan dan interaksi sosial), dampak gangguan psikososial masyarakat, serta dukungan kesehatan jiwa dan psikososial masyarakat terkait pandemi Covid-19.

Buku ini hadir atas keresahan karena menyebarnya informasi yang tidak jelas tentang virus Corona. Diharapkan dengan hadirnya buku ini dapat meningkatkan pengetahuan mahasiswa dan masyarakat tentang Covid-19, sehingga dapat membantu mengurangi penularan Covid-19, serta menghindari stigma pada pasien dan keluarga Covid-19.

Bedømmelser og anmeldelser

4,4
7 anmeldelser

Om forfatteren

Ayu Dwi Putri Rusman, SKM, MPH., lahir di Kota Parepare pada tanggal 20 Januari 1988. Menyelesaikan studi S1 di Program Studi Kesehatan Masyarakat Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Hasanuddin (FKM UNHAS) konsentrasi AKK tahun 2009, melanjutkan studi S2 di Minat Kesehatan Ibu dan Anak – Kesehatan Reproduksi, Program Studi Ilmu Kesehatan Masyarakat Fakultas Kedokteran Universitas Gadjah Mada tahun 2014. Saat ini adalah dosen tetap Program Studi Kesehatan Masyarakat Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Muhammadiyah Parepare. Aktif dalam melakukan riset dan publikasi ilmiah dalam bentuk jurnal nasional maupun internasional, serta telah mendapatkan 2 Hak Cipta. Penulis tercatat beberapa kali menerima dana Hibah Penelitian dari DRPM Ristek Dikti dan Majelis Diktilitbang Muhammadiyah.

Fitriani Umar, SKM, M.Kes., lahir di Kota Palopo tanggal 31 Januari 1987. Menyelesaikan studi S1 di Prodi Kesehatan Masyarakat Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Hasanuddin (FKM UNHAS) konsentrasi gizi kesmas tahun 2009 dan melanjutkan studi S2 di prodi yang sama dan lulus pada tahun 2012. Saat ini adalah dosen tetap Program Studi Kesehatan Masyarakat Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Muhammadiyah Parepare. Aktif dalam melakukan riset dan publikasi ilmiah dalam bentuk jurnal baik nasional maupun internasional. 

Makhrajani Majid, SKM, M.Kes., lahir di Kota Parepare pada tanggal 10 November 1986. Lulus S1 di Program Studi Kesehatan Masyarakat Universitas Muhammadiyah Parepare (FKM UMPAR) tahun 2008, lulus S2 di Peminatan Administarsi dan Kebijakan Kesehatan di Universitas Indonesia Timur Tahun 2013. Saat ini terdaftar sebagai dosen tetap Program studi Kesehatan Masyarakat Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Muhammadiyah Parepare. Penulis juga aktif dalam melakukan riset dan publikasi ilmiah, baik dalam bentuk jurnal, prosiding maupun buku referensi, selain itu telah mendapatkan 2 Hak Cipta. Penulis tercatat beberapa kali menerima dana Hibah Penelitian dan Pengabdian dari DRPM RistekDikti.

Bedøm denne e-bog

Fortæl os, hvad du mener.

Oplysninger om læsning

Smartphones og tablets
Installer appen Google Play Bøger til Android og iPad/iPhone. Den synkroniserer automatisk med din konto og giver dig mulighed for at læse online eller offline, uanset hvor du er.
Bærbare og stationære computere
Du kan høre lydbøger, du har købt i Google Play via browseren på din computer.
e-læsere og andre enheder
Hvis du vil læse på e-ink-enheder som f.eks. Kobo-e-læsere, skal du downloade en fil og overføre den til din enhed. Følg den detaljerede vejledning i Hjælp for at overføre filerne til understøttede e-læsere.