Buku ini urgen untuk diterbitkan sebagai respon atas sikap ghuluww yang terindikasi pada sebagian manusia terhadap Sayyidah Fathimah hingga memposisikan beliau pada derajat ketuhanan dengan kemampuan-kemampuan supranatural atas nama karamah. Buku ini akan menyadarkan kita bahwa Sayyidah Fathimah adalah makhluq mulia namun tetaplah manusia. Buku ini akan menjaga tauhid kita untuk tidak diselewengkan oleh mindset dan statemen ekstrem yang mengagung-agungkan Sayyidah Fathimah hingga seperti Tuhan.
Buku ini disusun dengan perspektif (manhaj) Ahlus-Sunnah wal-Jama'ah yang moderat (wasathiyyah) dalam segala perkara. Tanpa konsep sadd adz-dzari'ah, kita bisa terjerumus pada sikap-sikap sekte Syi'ah yang notabene berlebihan dalam membela Sayyidah Fathimah. Manakala kita tidak memiliki 'aqidah dengan hujjah dan istidlal yang kuat maka bisa jadi akan membenarkan Syi'ah dan menyalahkan Ahlus-Sunnah wal-Jama'ah.
Penyusun Lebih dari 25 Naskah Master Mushaf yang masing-masing diterbitkan hampir 100.000 eksemplar, dan penulis hampir 125 Buku Keislaman. Mahasiswa S2 PAI UNISDA Angkatan 2022. Profil lengkapnya bisa dibaca di bit.ly/