Nilam, salah satu komoditas perkebunan yang mampu menghasilkan minyak asiri. Persaingannya di pasar internasional cukup unggul karena memang banyak dicari. Dari 100% minyak nilam yang beredar di pasar dunia, 70% berasal dari Indonesia. Minyak nilam belum terkena kuota sehingga bisnis ini layak untuk dilakukan. Adanya metode baru dalam penyulingan nilam membuat bisnis ini semakin menarik untuk dijalani. Dengan teknik ini, rendemen minyak mampu mencapai 5 kali lipat dari normal. Buku ini akan memandu Anda yang ingin terjun dalam agribisnis nilam, mulai dari budi daya, teknik penyulingan, sampai pemasarannya. Diselipkan pula metode terbaru dalam pembibitan nilam, yaitu metode setek pucuk. Penasaran? Pastikan buku ini ada dalam genggaman Anda.