Surat-Surat Stoa

BASABASI
4.8
4 reviews
Ebook
288
Pages

About this ebook

Lucius Annaeus Seneca merupakan negarawan, filsuf, pengacara, dan sekaligus sastrawan. Ia lahir di Cordoba, Spanyol, sekitar 4 SM. Ia dengan cepat menjadi terkenal di Roma setelah berhasil meraih karir ganda: di pengadilan dan dunia politik. Ia juga populer sebagai penulis tragedi dan esai, moral, sastra, dan ilmiah. Filosofi Stoa yang banyak dijelaskannya dalam buku ini, yang kemudian didukung oleh Marcus Aurelius, memberi masyarakat Roma sebuah jalan untuk mencapai ketenteraman hidup. Dalam konstelasi politik masa itu, yang mana Seneca menjadi penasihat bagi Kaisar Nero, stoikismenya berkontribusi dalam merohanikan dan memanusiakan sistem yang tampak dingin dan tidak realistis.

Dipilih dari Epistulae Morales ad Lucilium, surat-surat ini menggambarkan cita-cita lurus yang dikagumi oleh kaum Stoa. Surat-surat yang ditulis Seneca terasa unik. Walaupun surat-surat ini ditujukan kepada Lucilius, ia terasa seolah sedang berbicara kepada generasi manusia hari ini—kepada kita. Ia menyediakan jawaban atas pertanyaan-pertanyaan kita tentang segala sesuatu yang terjadi dalam hidup, menepis ketakutan kita, dan memuji kebajikan kita. Kita mendapat nasihat sehari-hari dan gagasan ketabahan dalam kata-kata yang sederhana, deskripsi dan perbandingan yang jelas, yang dengan akurat merefleksikan kegelisahan-kegelisahan yang kita alami.

Ratings and reviews

4.8
4 reviews
ignatius albert
April 25, 2022
Terdapat cerita, perumpamaan, dan pengalaman Seneca yang sulit untuk dipahami dan terasa tidak jelas serta terkesan bertele-tele. Namun harus dimaklumi karena ini merupakan kumpulan surat-surat dan sejak awal tidak ditujukan untuk dibaca oleh umum. Namun jika kita terus membaca kita akan menemukan pelajaran-pelajaran bagus yang tersemat di antara surat-surat yang ditulis Seneca ini. Salah satu kutipan menarik dari buku ini: 'Tidak ada orang yang baik secara kebetulan. Kebajikan harus dipelajari'
Did you find this helpful?

Rate this ebook

Tell us what you think.

Reading information

Smartphones and tablets
Install the Google Play Books app for Android and iPad/iPhone. It syncs automatically with your account and allows you to read online or offline wherever you are.
Laptops and computers
You can listen to audiobooks purchased on Google Play using your computer's web browser.
eReaders and other devices
To read on e-ink devices like Kobo eReaders, you'll need to download a file and transfer it to your device. Follow the detailed Help Center instructions to transfer the files to supported eReaders.