Model Pembelajaran Budi Pekerti Berbasis Budaya Batak ini dipergunakan untuk memenuhi kebutuhan media belajar yang mengacu pada standar Kurikulum yang berlaku. Selain sesuai dengan standar pembelajaran yang berlaku saat ini, penyajian materi buku ini juga kami sajikan secara sistematis, sederhana, dan komunikatif sehingga mudah dimengerti.
Model Pembelajaran Budi Pekerti Berbasis Budaya Batak ini disusun dengan mengacu pada pendekatan Saintifik. Model Pembelajaran Berbasis Budaya Batak Toba ini memandang sebagai kegiatan manusia dan harus dikaitkan dengan realitas. Budaya Batak Toba harus dekat dan relevan dengan kehidupan siswa sehari-hari.
Model Pembelajaran Budi Pekerti Berbasis Budaya Batak dikemas sebagai proses “memberikan masalah nyata yang terbimbing”. Di sini siswa dapat mengalami proses yang sama dengan proses penemuan ide dan konsep Pembelajaran Budi Pekerti Berbasis Budaya Batak Toba. Proses penemuan kembali ide dan konsep Pembelajaran Budi Pekerti Berbasis Budaya Batak Toba ini dilakukan melalui Pembelajaran secara horizontal dan vertikal.
Penyusun berharap dengan menggunakan model ini dapat membentuk karakter siswa dan efektif meningkatkan hasil belajar siswa. Dalam pengelolaan pembelajaran dengan menggunakan model ini diharapkan dapat menjadi lebih baik dan membantu profesionalisme guru sebagai tenaga pengajar.
Pardomuan Simanullang dilahirkan di Desa Purba Toruan Kecamatan Doloksanggul Kabupaten Humbang Hasundutan pada tanggal 06 April 1980 dari pasangan Bapak Bonar Tua Simanullang dan Ibu Poibe br Manalu (+). Penulis merupakan anak ke 3 (tiga) dari 5 (lima) bersaudara. Penulis menikah dengan istri bernama Lenni Manalu anak dari Bapak Gr.Tunggul Manalu (+) dan Ibu Magdalena Simanjuntak dan penulis telah dikaruniakan Tuhan 3 (tiga) orang anak yakni Filipi Satria Utomo Simanullang, Deandra Sri Meyer Simanullang dan Belferik Samuelo Ronaldo Simanullang.
Pendidikan Dasar penulis tempuh di SD Impres Doloksanggul, SMPN 2 Doloksanggul, SMAN 1 Doloksanggul. Pada Tahun 1998 Penulis lulus Ujian Masuk Perguruan Tinggi Negeri Program S1 (Sarjana) Jurusan Pendidikan Kepelatihan Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Medan (UNIMED). Selama penyelesaian studi penulis menerima beasiswa Prestasi Akademik dan berhasil menyelesaikan studi dalam waktu yang relatif singkat (4 Tahun) pada Tahun 2002.
Pada Tahun 2003 penulis melanjutkan studi S2 (Magister) Program Pasca Sarjana Universitas Negeri Medan (UNIMED) pada jurusan Teknologi Pendidikan dan berhasil menyelesaikan studi pada Tahun 2005. Setelah lulus studi pada tahun yang sama penulis lulus seleksi PNS penerimaan S2 (Magister) Jurusan Teknologi Pendidikan dan ditempatkan di Dinas Pendidikan Kabupaten Humbang Hasundutan. Sejak Tahun 2006 hingga saat ini penulis juga telah dipercayakan bekerja diberbagai Instansi Pemerintah Kabupaten Humbang Hasundutan yakni sebagai staf, Kepala Seksi dan Kepala Bidang di Dinas Pendidikan, Kantor Pemuda & Olahraga, Dinas Pariwisata, Satuan Polisi Pamong Praja, sebagai Camat di Kecamatan Paranginan dan sebagai Camat di Kecamatan Doloksanggul.
Pengalaman penulis sebagai tenaga pendidik (guru) diberbagai sekolah tingkat PAUD/TK, Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan Sekolah Menengah Atas/Kejuruan (SMA/SMK) sejak tahun 2001 sd 2006 dan sebagai tenaga pendidik (Dosen) Perguruan tinggi sejak tahun 2007 sd saat ini diberbagai Perguruan Tinggi, yakni Universitas Sisingamangaraja XII, Akademi Kebidanan Kesehatan Baru Doloksanggul, dan Pasca Sarjana Institut Agama Kristen Negeri (IAKN).
Pada Tahun 2015 Penulis melanjutkan pendidikan S3 (Doktor) Program Pasca Sarjana Universitas Negeri Medan (UNIMED) jurusan Teknologi Pendidikan dan menyelesaikan studi pada Tahun 2020. Karya Ilmiah Jurnal Internasional yang terindex telah disajikan penulis berjudul “The Development of Moral Educatioan Learning Model Based on Batak Toba Culture to Build Student Character” yang diterbitkan oleh The International Institute for Science , Tecnology and Education (IISTE). Karya ilmiah tersebut merupakan bagian dari program doktor penulis.
Penulis juga memiliki pengalaman dalam organisasi Masyarakat, Pendidikan, Kepemudaan, Olahraga dan Keagamaan, seperti Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (GAMKI) Kota Medan dan Kab. Humbang Hasundutan, Ikatan Sarjana Pendidikan Indonesia (ISPI) Kab. Humbang Hasundutan, Himpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini Kab. Humbang Hasundutan (HIMPAUDI), Komite Permainan Rakyat dan Olahraga Tradisional Indonesia (KPOTI) Kab. Humbang Hasundutan, Pemuda Batak Bersatu (PBB) Kab. Humbang Hasundutan, dan Lembaga Pemberdayaan Ekonomi Rakyat (LPER) Kab. Humbang Hasundutan, dll.
Beberapa judul Buku yang sudah pernah dibuat penulis, antara lain : Model Pembelajaran Berbasis Budaya Batak (Karakter dan Kecerdasan), Ilmu Sosial Budaya Dasar, Teori-Teori Belajar dan Instruksional dan Pembelajaran Budi Pekerti Berbasis Budaya Batak Toba.