Serafica Btari Christiyani Kusumaningrum, S.Si., M.Sc lahir di Kabupaten Semarang, 6 Oktober 1993. Saat ini penulis tinggal di Banjarnegoro, Mertoyudan, Kabupaten Magelang. Pendidikan tinggi ditempuh mulai dari S-1 pada tahun 2011 di Fakultas Biologi Universitas Gadjah Mada Yogyakarta (lulus 2015) dan melanjutkan pendidikan pascasarjana pada tahun yang sama di Fakultas Biologi Universitas Gadjah Mada Yogyakarta (lulus 2017). Selama menjalani pendidikan tinggi S-1 dan S-2 penulis melakukan riset di bidang Mikrobiologi. Saat ini penulis merupakan dosen tetap pada jenjang sarjana prodi Pendidikan Biologi, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tidar, Magelang. Penulis aktif melakukan Tri Dharma Perguruan Tinggi dengan mengajar mata kuliah Mikrobiologi dan banyak melakukan riset di bidang Mikrobiologi dengan pendanaan dari Kemendikbudristek serta Universitas Tidar. Apabila tertarik untuk menjalin kerja sama dengan penulis dapat menghubungi surel seraficabtarick@untidar.ac.id.
Gravinda Widyaswara, S.Si., M.Sc lahir di Sukoharjo, 19 November 1993. Saat ini penulis tinggal di Saren, Wedomartani, Sleman, Yogyakarta. Pendidikan tinggi ditempuh mulai dari S-1 di Fakultas Biologi Universitas Gadjah Mada (lulus 2016) dan Pascasarjana di Fakultas Biologi Universitas Gadjah Mada dengan spesialisasi biologi molekuler, zoologi, mikrobiologi, dan biokimia (lulus 2019). Aktivitas penulis saat ini sebagai dosen di STIKes Guna Bangsa Yogyakarta. Jalin kerja sama dengan penulis via surel gravinda.widyaswara@
Aulia Rahman, S.Si., M.Biotech lahir di Kudus, 27 Juli 1996. Pendidikan tinggi ditempuh mulai dari S-1 di Program Studi Biologi, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (lulus 2018) dan jenjang S-2 di Program Studi Magister Bioteknologi, Sekolah Pascasarjana, Universitas Gadjah Mada (lulus 2022). Penulis saat ini aktif sebagai tenaga pengajar pada Program Studi Teknologi Bank Darah, STIKes Guna Bangsa Yogyakarta. Jalin kerja sama dengan penulis via surel aulia.rahman@gunabangsa.ac.id.
Kumara Rahmawati Zain, S.Pd., M.Biotech lahir di Bantul, 4 April 1996. Saat ini penulis tinggal di Gemahan RT 003, Ringinharjo, Kecamatan Bantul, Kabupaten Bantul, Yogyakarta (55712). Pendidikan tinggi ditempuh mulai dari S-1 di Fakultas Pendidikan Biologi Universitas Ahmad Dahlan (lulus 2018) dan jenjang S-2 di Program Studi Magister Bioteknologi, Sekolah Pascasarjana, Universitas Gadjah Mada dengan spesialisasi Biologi Molekuler dan Mikrobiologi (lulus 2021). Penulis saat ini aktif sebagai tenaga pengajar pada Program Studi Teknologi Bank Darah, STIKes Guna Bangsa Yogyakarta. Jalin kerja sama dengan penulis via surel kumara.rz@gunabangsa.ac.id.