Green Supply Chain Management dan Studi Kasus di Dunia Industri

· · ·
· Universitas Brawijaya Press
5.0
1 review
Ebook
172
Pages

About this ebook

Penerapan SCM dalam beberapa tahun ini mengalami pergerakan karena lingkungan alam menjadi sebuah isu global dalam industri manufaktur. Perkembangan industri dan kepedulian konsumen terhadap lingkungan hidup yang semakin meningkat serta isu tentang konsep industri yang berwawasan lingkungan memaksa dan mendorong industri melakukan penyesuaian dengan konsep green industries dalam setiap proses bisnisnya, yang kemudian berkembang menjadi Green Supply Chain Management (GSCM). Green Supply Chain Management menuntut banyak perusahaan untuk terus menerus memperbaiki kinerja produksi perusahaannya dengan memenuhi peraturan lingkungan. Perusahaan memiliki beragam alasan untuk menerapkan Green Supply Chain Management, mulai dari sekedar kebijakan yang bersifat reaktif hingga pendekatan yang bersifat proaktif untuk mendapatkan keunggulan kompetitif yaitu meningkatkan daya saing mereka melalui peningkatan kinerja lingkungan mereka. Penerapan GSCM tentunya harus diawali dengan pemahaman terhadap konsep dari GSCM tersebut. Selanjutnya diikuti dengan langkah teknik terkait dengan pelaksanaannya. Oleh sebab itu, pada buku ini akan dibahas pula mengenai metode yang dapat digunakan untuk mengukur dampak lingkungan, yaitu Life Cycle Assessment (LCA). Setelah memahami bagaimana mengukur suatu produk dapat berdampak pada lingkungan, selanjutnya akan dipelajari mengenai cara mendesain produk yang ramah lingkungan. Pengukuran juga perlu dilakukan pada seluruh aktivitas dalam GSCM. Oleh sebab itu pada buku ini juga akan dibahas mengenai pengukuran kinerja pada GSCM, yaitu mengenai kebutuhan akan pengukuran, metode-metode yang dapat digunakan, serta contoh studi melakukan pengukuran kinerja pada GSCM.

Ratings and reviews

5.0
1 review

About the author

Rahmi Yuniarti lahir di Surabaya pada tanggal 24 Juni. Gelar sarjana dan magister teknik diperoleh dari Jurusan Teknik Industri-Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya. Sejak tahun 2008 menjadi dosen di Jurusan Teknik Industri Fakultas Teknik Universitas Brawijaya dengan beberapa bidang keilmuan yang diampu adalah Pengantar Teknik Industri, Penelitian Operasional, Perencanaan dan Pengendalian Produksi, serta Supply Chain Management. Tanggung jawab yang pernah diberikan kepada beliau adalah Ketua Kelompok Dosen Keahlian Manajemen Sistem Industri, Kepala Laboratorium Simulasi dan Aplikasi Industri, Anggota Tim Unit Jaminan Mutu dan Sekretaris Jurusan Teknik Industri.

Ishardita Pambudi Tama lahir pada tanggal 19 Agustus di Malang. Beliau menyelesaikan program sarjana jurusan Teknik Mesin di Universitas Brawijaya (UB) dan program magister jurusan Teknik Industri di Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya. Gelar doktor di bidang Manufacturing Management dari School of Mechanical and Manufacturing Engineering, University of New South Wales, Sydney Australia. Sejak tahun 1999 beliau adalah dosen Jurusan Teknik Mesin UB dan tahun 2006-sekarang menjadi dosen Jurusan Teknik Industri UB. Selama mengabdi di UB, beliau pernah menjabat sebagai Kepala Laboratorium Komputer, Kepala Laboratorium Ergonomi dan Perancangan Kerja, Ketua Jurusan, Ketua Kelompok Kajian “Supply Chain and Logistic” dan Wakil Dekan 1 Fakultas Teknik. Saat ini beliau juga aktif sebagai journal reviewer dan juri pada berbagai kompetisi inovasi teknologi di Kota Malang. Bidang keilmuan beliau adalah Supply Chain Management, Manajemen Manufaktur, Psikologi Industri, dan Perancangan Produk.

Agustina Eunike lahir di Denpasar pada 11 Agustus. Saat ini menjadi dosen di Jurusan Teknik Industri Fakultas Teknik Universitas Brawijaya. Beliau menyelesaikan jenjang S1 jurusan Teknik Industri di Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya tahun 2002. Setelah bekerja di beberapa bidang industri selama tujuh tahun, beliau melanjutkan pendidikan jenjang S2 di ITS dan NTUST Taiwan. Sejak 2016, beliau menjadi Kepala Studio Manajemen Industri. Bidang keilmuan yang diampu beliau adalah Supply Chain Management, Manajemen Logistik, Penelitian Operasional dan Perencanaan Produksi dan Pengendalian Persediaan.

Yeni Sumantri menyelesaikan Program Sarjana di Jurusan Geofisika dan Program Magister di Jurusan Teknik Industri ITB. Program Doktor di tempuh di School of Information Systems and Technology University of Wollongong, Australia, dengan mengambil bidang kajian Logistics and Supply Chain Management. Beberapa riset yang menjadi fokusnya adalah gabungan antara proses pemodelan sistem dan simulasi dengan bidang implementasi di Logistics and Supply Chain Management serta Environmental Management and  Policy.

Rate this ebook

Tell us what you think.

Reading information

Smartphones and tablets
Install the Google Play Books app for Android and iPad/iPhone. It syncs automatically with your account and allows you to read online or offline wherever you are.
Laptops and computers
You can listen to audiobooks purchased on Google Play using your computer's web browser.
eReaders and other devices
To read on e-ink devices like Kobo eReaders, you'll need to download a file and transfer it to your device. Follow the detailed Help Center instructions to transfer the files to supported eReaders.